Begini Suasana Pembuatan Kurikulum LPQ Muhammadiyah

Kabartabligh.com-Tim Kurikulum Lembaga Pendidikan Taman Pendidikan Al-Qur’an Muhammadiyah (LPTPAMU) MT PDM Kota Surabaya melaksanakan rapat koordinasi pembuatan Kurikulum LPQ di Lt 2 Masjid Remaja Jl Kalilom Lor 3/41 Tanah Kali Ke dinding Kenjeran Surabaya, Kamis (08/02/2024).

Sekretaris Majelis Tabligh Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Surabaya Ustadz Habibullah Al Irsyad, MPdI mengatakan, pagi ini patut bersyukur kepada Allah. “Kita bersyukur kepada Allah atas karunia nikmat yang kita rasakan sehingga pagi ini bisa hadir rapat koordinasi pembuatan Kurikulum LPQ Muhammadiyah di masjid remaja ini,” katanya.

“Alhamdulillah, pagi ini tim Kurikulum hadir untuk melakukan pengecekan terkait dengan draf buku Kurikulum LPQ Muhammadiyah yang sebelumnya sudah dibagi kepada tim untuk membuat buku tersebut sesuai bab masing-masing,” tutur dia yang saat ini diamanahi Ketua MPKU PCM Kenjeran.

Menurut dia, Kurikulum LPQ Muhammadiyah itu penting segera dirampungkan atau diselesaikan. “Saat ini seluruh LPQ Muhammadiyah masih menggunakan kurikulum yang ada diluar Muhammadiyah, dengan adanya kurikulum ini maka seluruh TPQ Muhammadiyah nanti bisa hijrah ke kurikulum sendiri,” terangnya.

Sementara itu, Ketua Majelis Tabligh PDM Kota Surabaya menambahkan, kita bersyukur tim penyusun kurikulum bakerja dengan cermat dan sungguh-sungguh. “Penyusunan kurikulum ini lahir karena sebuah kebutuhan yang memang mengharuskan Muhammadiyah memiliki kurikulum sendiri. Kurikulum ini disusun tanpa meninggalkan konsep kurikulum sebelumnya. Konsep kurikulum LPQ Muhammadiyah ini nantinya dapat dijadikan panduan TK/LPQ Muhammadiyah dalam menjalankan kurikulum dan proses pembelajaran,” tandas Kepala Sekolahnya Para Pemimpin itu. (Habibie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *